SOLOPOS.COM - Infografis Kasus Jiwasraya dan Asabri (Solopos/Whisnupaksa)

Solopos.com, SOLO — Jejak kejahatan dalam korupsi dana PT Asuransi Jiwasraya dan PT Asabri ditemukan di wilayah Soloraya.

Dalam beberapa waktu terakhir, aparat Kejaksaan Agung menyita sejumlah aset yang dimiliki beberapa terpidana kasus tersebut.

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

Benteng Vastenburg menjadi salah satu aset milik Benny Tjokrosaputro (Benny Tjokro), terpidana penjara seumur hidup kasus korupsi dana PT Asuransi Jiwasraya.

Selain Vastenburg, aset Benny Tjokrosaputro adalah Pandawa Water World di Solobaru, dan tanah di Paranggupito, Wonogiri.

Khusus tanah di Paranggupito terkait dengan kasus korupsi PT Asabri yang juga melibatkan Benny Tjokro.

Pada tahun 2021, Kejagung terlebih dulu menyita 17 bus pariwisata di Boyolali. Belasan bus tersebut milik terpidana Letjen (Pur) Sonny Widjaja dalam kasus PT Asabri.

 

Infografis Kasus Jiwasraya dan Asabri (Solopos/Whisnupaksa)
Infografis: Whisnupaksa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya